Post Top Ad

Masalah pada AndroidSains & Teknologi

Bagaimana cara agar HP Android lama Anda bisa bekerja secara optimal ?

Bagaimana cara agar HP Android lama Anda bisa bekerja secara optimal ? Apa penyebab HP Andorid lemot ?

 


Penyimpanan internal pada handphone Anda bisa penuh karena beragam penyebab. Masalah seperti ini kerap dijumpai oleh sebagian besar pengguna handphone (HP) Android.

 

Salah satu penyebabnya adalah : data unduhan atau file download yang kian hari bertambah banyak dan dibiarkan menumpuk. Padahal tidak semua file yang diunduh ke perangkat akan selalu dibutuhkan, banyak di antaranya yang hanya bersifat sekali pakai.

 

Ada beberapa cara menghapus file download di HP Android perlu diketahui agar tidak mengganggu kinerja perangkat.

 

Cara Menghapus File Download di HP Android

Seiring lamanya pemakaian, storage atau penyimpanan internal di HP Android bisa penuh. Seberapa besarnya kapasitas storage pada perangkat, akan tiba masa di mana pengguna perlu melakukan pembersihan. Ada beberapa cara menghapus file download di HP Android perlu diketahui agar tidak mengganggu kinerja perangkat.

 

 

Sebab jika penghapusan file itu tidak dilakukan, penyimpanan internal yang penuh akan mennggagu kinerja perangkat Android anda (biasa kita sebut dengan istilah : lemot), dan handphone Anda pun tidak dapat digunakan untuk menyimpan data dan file baru.

 

Ada beberapa cara menghapus file download di HP Android perlu diketahui agar tidak mengganggu kinerja perangkat. Cara menghapus file download di tiap produk HP Android mungkin saja berbeda-beda.

Alasannya, tiap Original Equipment Manufacturer (OEM) atau mudahnya "brand pabrikan" bisa punya tools dan penamaan berbeda untuk melakukan hal ini.


Baca juga :



Walaupun demikian, pada umumnya menghapus file download di kebanyakan HP Android dapat dilakukan dengan membuka aplikasi File Manage, jika aplikasi ini belum tersedia, Anda bisa mengunduhnya di Google Play Store.

 

Seperti dilansir dari Android Authority, setiap produk HP Android biasanya dibekali aplikasi file manager atau pengelola berkas bawaan.

Seperti misalnya : My Files di beberapa perangkat SAMSUNG, serta Xiaomi File Manager pada rangkaian perangkat besutan Xiaomi.

Anda cukup memanfaatkan secara rutin aplikasi pengelola berkas bawaan perangkat untuk menghapus file download yang sering bikin penyimpanan internal penuh.

 

Berikut cara atau langkah-langkah yang umum dilakukan untuk menghapus file download di HP Android :

 

1. Buka aplikasi File Manager atau Pengelola Berkas bawaan HP Android

2. Cari dan temukan folder Download atau Unduhan

3. Kemudian pilih beberapa file yang akan dipindah ke folder trash atau Tempat Sampah

4. Langkah selanjutnya, kosongkan folder trash agar data-data yang Anda hapus benar-benar terhapus dari perangkat

 

Langkah keempat : mengosongkan folder trash perlu dilakukan. Karena jika hal itu tidak Anda lakukan, maka sejumlah file yang sudah dipilih untuk dihapus masih akan disimpan oleh sistem. Karena sistem pada perangkat Android, akan menghapus secara otomatis setelah 30 hari.

  


Hal yang perlu diingat adalah : cara menghapus file, termasuk file download di beberapa produk HP Android bisa saja berlainan. Selain dengan memindahkannya ke folder trash, beberapa perangkat bisa langsung menghapus file yang sudah dipilih.

 

Sebelum melakukan langkah penghapusan file ini, Android Anda akan memberikan opsi pertanyaaan : ya atau tidak. Oleh karenanya, pastikan untuk menyeleksi sejumlah file dengan benar agar tidak salah hapus.



Manfaatkan Files by Google


Menghapus file download di HP Android juga bisa Anda lakukan dengan memanfaatkan aplikasi Files by Google yang bisa Anda unduh di Play Store.

 


Berikut adalah cara menghapus file download dengan bantuan aplikasi Files by Google :

1. Pastikan aplikasi Files by Google terpasang pada perangkat

2. Kemudian buka aplikasi, lalu masuk ke tab Browse

3. Selanjutnya, pilih opsi Downloads atau Unduhan

4. Langkah berikutnya yakni menyeleksi sejumlah file yang akan dihapus

5. Setelahnya, ketuk opsi dengan ikon Trash atau Kotak Sampah

6. Jika dimintai konfirmasi, pilih opsi setujui guna memindahkan sejumlah file ke kotak sampah untuk dihapus

 


Jangan lupa lakukan seperti pada cara sebelumnya, segera masuk ke folder Trash dan segera hapus data yang telah anda pilih.

 

Terakhir, jangan unduh aplikasi-aplikasi yang berukuran besar dan tidak sering Anda gunakan di HP Android yang Anda miliki.

 

Demikian semoga bermanfaat.



Change to WEB Version, please use the Google Translate facility that we have provided, for those of you who do not understand Indonesian. All posts on this blog are merely suggestions and input to you

Related Posts

Post Bottom Ad